Pentingnya Memanfaatkan Lahan Pekarangan

Ketersediaan pangan adalah sebuah keharusan untuk mencapai status ketahanan pangan. Dalam mencukupi ketersediaan pangan maka perlu memanfaatkan segala sumber daya lahan yang ada dengan baik dan perencanaan yang matang, salah satunya yaitu dengan memanfaatkan lahan pekarangan.

Sejak dulu, masyarakat pedesaan telah memaksimalkan potensi lahan pekarangan untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Lahan pekarangan adalah lahan yang bertempat di sekitar bangunan tempat tinggal, biasanya dimanfaatkan dengan ditanami tanaman semusim dan tahunan untuk menopang kebutuhan hidup sehari-hari juga untuk diperdagangkan.

Sudah menjadi kebiasaan bagi Yayasan RMA sejak tahun 2018 selalu aktif membantu memberikan dukungan kepada masyarakat pedesaan agar terus giat dalam mendukung Ketahanan Pangan Nasional. Seperti kunjungan yang dilakukan di Desa Sukanegara Kecamatan Bangunrejo Kabupaten Lampung Tengah pada Tanggal 1 Juli 2022. Di desa ini terdapat Kelompok Wanita Tani Anggrek, mereka sangat aktif dan kreatif dalam memanfaatkan lahan pekarangan yang ditanami berbagai macam sayuran. Bahkan sempat beberapa kali memenangkan Lomba Kelompok Tani se-Kabupaten.

Kelompok Wanita Tani Anggrek yang merupakan ibu-ibu sangat senang menyambut kunjungan Yayasan RMA. Walaupun sibuk mengurus rumah tangga, ibu-ibu ini juga membantu suaminya dalam kesejahteraan ekonomi keluarga. Yayasan RMA pun memberikan pembekalan kepada ibu-ibu ini mengenai pemilihan bibit, penanaman, pemupukan dan perawatan tanaman, hingga penanganan panen dan pasca panen. Tentunya pengetahuan seperti ini sangat dibutuhkan oleh para petani agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Ibu-ibu di KWT Anggrek berharap semoga acara seperti ini dapat terus dilakukan agar bisa terus membantu petani dimanapun berada, dan tentu saja Yayasan RMA tidak akan pernah luntur semangatnya untuk terus mendukung para petani, agar petani mampu memaksimalkan potensi lahan pekarangan rumah tangga dan pekarangan kosong. Selain untuk mendukung Ketahanan Pangan Nasional, juga untuk meningkatkan ekonomi keluarga para petani.

  • Post category:Acara/Kegiatan
  • Reading time:9 mins read